Langsung ke konten utama

Kepadatan Pengunjung Kebun Binatang Ragunan di Hari Libur

Kepadatan Pengunjung Kebun Binatang Ragunan di Hari Libur

Jakarta – Kebun Binatang Ragunan menjadi salah satu destinasi favorit warga Jakarta dan sekitarnya di hari libur, khususnya di hari libur Pilkada serentak yang jatuh pada 27 November 2024. Dihari libur ini, Kebun Binatang Ragunan dibuka untuk umum pada jam 10.00 WIB. Sejak mulai dibuka, ratusan pengunjung terlihat memadati area pintu masuk kebun binatang.

Banyak keluarga yang memanfaatkan momen hari libur nasional ini untuk rekreasi bersama. Suasana Ragunan yang sejuk dan koleksi satwa yang lumayan lengkap menjadi daya tarik utama pengunjung. Kepadatan pengunjung tidak hanya terlihat di pintu masuk, tetapi juga di beberapa zona populer seperti kandang gajah, harimau, dan primata. Selain itu, area parkir pun dipenuhi oleh kendaraan para pengunjung sehingga menyebabkan macet di sekitar lokasi.
Pihak pengelola Kebun Binatang Ragunan sepertinya telah mengantisipasi lonjakan pengunjung dengan menambah petugas di beberapa titik strategis. Mereka juga menyediakan fasilitas seperti toilet dan tempat istirahat untuk mendukung kenyamanan para pengunjung.

Meskipun padat pengunjung, suasana di Kebun Binatang Ragunan tetap kondusif. Para pengunjung tampak menikmati aktivitas mereka, mulai dari berkeliling melihat satwa, hingga bersantai di area piknik.

Hari libur nasional menunjukan betapa tingginya minat masyarakat terhadap destinasi wisata ramah keluarga seperti Kebun Binatang Ragunan yang selalu menjadi pilihan utama untuk menghabiskan waktu di tengah hiruk-pikuk kota.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Introduction English

Hallo, my name is Muhammad Aldie Pratama. I was born in jakarta, 05 july 2003. My last education is senior high school in smkn 1 Bojonggede, I live in Tajurhalang Bogor. My hobby is watching movie. I have 1 brother. My reason to study photography is I interesting about fotografi. My expectation after graduating from Polimedia is I hope to find a suitable job in the field .

Kereta Wisata di Kebun Binatang Ragunan : Solusi Nyaman Berkelling untuk Pengunjung

Kereta Wisata di Kebun Binatang Ragunan : Solusi Nyaman Berkelling untuk Pengunjung Jakarta - Kebun Binatang Ragunan kembali menarik perhatian pengunjung dengan fasilitas kereta wisata yang memudahkan mereka menikmati keindahan dan keberagaman satwa di area kebun binatang seluas 147 hektar ini. Fasilitas ini menjadi pilihan favorit, terutama bagi keluarga dan wisatawan yang ingin mengelilingi Ragunan dengan lebih nyaman dan efisien. Kereta wisata ini beroperasi setiap hari mulai pukul 08.00 hingga 16.00 WIB, dengan rute yang mencakup berbagai zona menarik, seperti kawasan primata, burung, reptil, hingga mamalia besar seperti gajah dan harimau. Setiap kereta dilengkapi dengan tempat duduk yang nyaman serta bentuk dari kereta menggunakan bentuk dari wajah hewan-hewan yang terdapat dibagian depannya. Dengan harga tiket yang ramah di kantong, yaitu Rp10.000 per orang, kereta wisata menjadi solusi tepat bagi pengunjung yang ingin menikmati seluruh kawasan tanpa merasa lelah berj...

Penyewaan Sepeda di Kebun Binatang Ragunan, Fasilitas Ramah Lingkungan untuk Menjelajah Alam

Penyewaan Sepeda di Kebun Binatang Ragunan, Fasilitas Ramah Lingkungan untuk Menjelajah Alam Jakarta - Kebun Binatang Ragunan, Jakarta Selatan terus berinovasi untuk meningkatkan kenyamanan pengunjungnya. Salah satu fasilitas yang menarik perhatian adalah layanan penyewaan sepeda, baik sepeda biasa maupun sepeda listrik, yang mempermudah pengunjung menjelajahi area seluas 140 hektar ini. Penyewaan sepeda ini memungkinkan pengunjung menikmati suasana Ragunan dengan cara yang lebih santai dan efisien. Sepeda biasa menjadi pilihan populer bagi keluarga atau individu yang ingin berolahraga sambil menikmati keindahan alam. Sementara itu, sepeda listrik menawarkan kemudahan bagi mereka yang ingin menjelajahi area lebih luas tanpa terlalu lelah. Dengan tarif yang terjangkau, mulai dari Rp10.000 per jam untuk sepeda biasa dan Rp50.000 per jam untuk sepeda listrik, fasilitas ini menjadi favorit, terutama pada akhir pekan dan musim liburan. Selain mempermudah mobilitas, penyewaan se...